Cara mudah hilangkan bekas gigitan nyamuk di tangan dan kaki – Klinik Kecantikan di Jakarta Barat
Pure Laser Clinic – Sebagai orang yang tinggal di negara tropis, Kamu mungkin sudah terbiasa dengan keberadaan nyamuk. Apalagi ketika musim hujan datang. Digigit nyamuk sudah jadi hal biasa, termasuk dengan bentol dan gatal yang ditimbulkannya. Namun, tahukan Kamu mengapa kulit menjadi bentol dan gatal setelah digigit nyamuk?
Bentol dan gatal yang terjadi setelah digigit nyamuk disebabkan karena senyawa yang disuntikkan nyamuk ke area gigitannya. Senyawa tersebut adalah sejenis protein pada sungut nyamuk yang dapat memicu reaksi alergi ringan, biasanya ditandai dengan kulit bentol.
Biasanya gigitan nyamuk akan hilang dengan sendirinya dan tidak menyisakan bekas. Namun pada sebagian orang, bekas gigitan membutuhkan waktu lama untuk bisa benar-benar hilang. Lantas, bagaimana cara menghilangkan bekas gigitan nyamuk?
Cara mudah hilangkan bekas gigitan nyamuk di tangan dan kaki
1. Kompres air
Segera cuci area kulit bekas gigitan nyamuk dengan air mengalir dan sabun, kemudian dilanjutkan dengan mengompres air dingin atau hangat selama beberapa menit. Hal ini dilakukan untuk mengurangi bengkak dan gatal.
2. Jangan menggaruk
Meskipun terasa gatal, Kamu tidak disarankan untuk menggaruk bekas gigitan nyamuk. Sebab menggaruk dapat membuat kulit terluka yang justru meningkatkan risiko infeksi. Apabila Kamu tidak tahan dengan rasa gatal yang muncul, beberapa cara berikut bisa Kamu lakukan:
- Tempelkan plester pada bekas gigitan nyamuk.
- Oleskan madu atau lidah buaya untuk mencegah infeksi dan mengurangi peradangan.
- Gunakan alkohol untuk mengurangi rasa gatal.
3. Oleskan krim atau salep anti gatal
Bekas gigitan nyamuk bisa menimbulkan bekas hitam pada kulit. Untuk mencegahnya, Kamu dapat mengoleskan krim yang mengandung vitamin C, E, atau niacinamide pada bekas gigitan. Bila perlu, Kamu dapat menggunakan tabir surya dengan SPF minimal 30 jika ingin keluar rumah. Bila perlu, Kamu menggunakan salep anti gatal (seperti losion calamine) yang memberikan sensasi dingin pada kulit sekaligus meredakan rasa gatal.
4. Perawatan Kulit
Perawatan kulit untuk menangani bekas gigitan nyamuk mungkin terkesan berlebihan. Namun, gigitan nyamuk bisa menimbulkan bekas yang menghitam (warna kulit menjadi tidak merata), berukuran besar, hingga luka pada kulit. Pada kondisi ini Kamu disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter di Pure Laser Clinic, Klinik Kecantikan di Jakarta Barat menyediakan konsultasi untuk Kamu yang ingin bertanya ke dokter kecantikan sebelum melakukan perawatan.
Cara terbaik adalah mencegah gigitan nyamuk
Walaupun ada cara untuk menghilangkan bekas gigitan nyamuk, hal terbaik yang bisa Kamu lakukan adalah mencegahnya. Berikut ini beberapa hal yang dapat dilakukan untuk menghindari gigitan nyamuk:
- Pasang kawat nyamuk di jendela, pintu, dan ventilasi rumah
- Gunakan kelambu saat tidur
- Oleskan losion anti nyamuk
- Jaga kebersihkan lingkungan rumah dan sekitarnya
- Menanam tanaman pengusir nyamuk
Klinik Kecantikan di Jakarta Barat, Pure Laser Clinic, menawarkan perawatan laser (seperti Photo Laser Series untuk Kamu yang ingin memperbaiki warna dan tekstur kulit akibat bekas gigitan nyamuk di tangan dan kaki yang sulit dihilangkan. Termasuk bagi Kamu yang ingin menghilangkan bekasa jerawat, mengecilkan pori-pori, mengurangi kerusakan kulit akibat sianr UV matahari, mengurangi kerutan halus di wajah, dan perawatan kulit lain yang dibutuhkan.
Ada banyak promo menarik setiap bulannya untuk Kamu yang melakukan perawatan di Pure Laser Clinic. Lebih hemat jika pembelian paket.
Yuk reservasi sekarang!